Alamat Sekretariat : Jl. Ikan Dorang No.12 Kelurahan Mayangan - Kecamatan Mayangan - Kota Probolinggo - Jawa Timur 67218. Telpon : 085258870203

Pages

Senin, 20 April 2015

Obral Keramik Dan Tebak Kuis


Dalam gelaran Pekan KIM VIII tahun 2015 di Nganjuk, (20-24/04/2015). Di hari ke 2 (Dua) stand Diskominfo Kota Probolinggo padat di datangi para pengunjung, dikarenakan di stand Kominfo Kota Probolinggo menyuguhkan obral produk berupa keramik buatan UKM Kota Probolinggo yaitu UKM keramik Kinasih. Obral tersebut semata-mata untuk memberikan perkenalan terkait produk kerajinan keramik kepada pengunjung serta sebagai simbol cinderamata Kota Probolinggo. Obral keramik berkisar dari harga 1000,- rupiah sampai dengan 25.000,- rupiah.




Disamping itu juga, Kominfo Kota Probolinggo juga menyuguhkan tebak kuis interaktif dengan pertanyaan pertanyaan yang di berikan oleh panitia. Para pengunjung juga antusias memberikan partisipasi tebak kuis dan mengisi semua soal terlampir yang disediakan oleh panitia. Tebak kuis interaktif tersebut berupa soal pertanyaan yang berkaitan dengan layanan teknologi informasi dan komunikasi serta sekilas tentang Kota Probolinggo.

Tebak kuis yang sudah diisi oleh pengunjung, dapat di kumpulkan di kotak kuis yang sudah disediakan oleh panitia disertai biodata identitas dan contac person, supaya di saat pengundian yang dilaksanakan pada tanggal 23 April 2015 panitia dapat membacakan identitas pemenang kuis dan menghubungi nya.

"Semangat Kota Probolinggo, berikan pelayanan yang terbaik, tunjukkan semua produk kreatifitasnya dan terus sebarkan informasi" ujar Bapak Agung salah satu pengunjung pameran di stand Kota Probolinggo.

0 komentar:

Posting Komentar